Usai Mundur Dari Paskibraka Provinsi, Doni Amansa Ditawari Jadi Paskibraka di Konawe, Doni Amansah: Mending Saya Mengibarkan Sang Saka Merah Putih di Daerah Saya Sendiri

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Mundur dari Paskibraka Provinsi Sultra, Doni Amansah Siswa SMAN 1 Unaaha, Kabupaten Konawe ditawari untuk menjadi Paskibraka di tanah kelahirannya oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Konawe.

Menanggapi hal ini, Kuasa Hukum Doni Amansa, Andre Darmawan, SH.,MH.,CLA.,CIL.,CRA mengaku baru mendengar dan belum memutuskan atas tawaran tersebut.

“Kalau itu kami belum putuskan (tawaran kepada Doni Amansah sebagai Paskibraka di Kabupaten Konawe),”ungkapnya.

Sementara itu, Doni Amansah Paskibraka asal Kabupaten Konawe yang merupakan anak dari seorang guru honorer membenarkan adanya tawaran itu dari Badan Kesbangpol Konawe untuk menjadi Paskibraka di Kabupaten Konawe.

“Perasaan saya sudah lega (mundur sebagai Paskibraka Provinsi), sehingga tidak sakit hati lagi kepada panitia-panitia di sini, yang sudah mencurangi saya, yang sudah mencuri impian saya. Saya sudah bangga mengibarkan di Kabupaten saya atau di daerah saya sendiri, mending saya mengibarkan sang merah putih di daerah saya sendiri, daripada di Provinsi,”ucapnya.

Kata Doni, arahan dari Badan Kesbangpol Konawe itu, ia sudah disimpankan kuota satu (Paskibraka) di Konawe.

“Sampai hari ini, saya masih sedih dan kecewa, tapi saya harus belajar Ikhlas, ikhlaskan semua impian saya,”pungkasnya.(IMR/FNN)

  • Bagikan