FAJAR.CO.ID, KENDARI – Wujud rasa syukur atas segala pencapaian Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham ) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sultra Silvester Sili Laba bersama Seluruh Kepala Divisi (Kadiv) lakukan Liwetan bersama seluruh jajaran pegawai di lingkungan Kemenkumham Sultra. Senin (8/1).
Tradisi liwetan sering kali disebut sebagai salah satu wujud kebersamaan yang ada di masyarakat Indonesia. Selain itu, liwetan juga memiliki arti sebagai simbol kebersamaan dan persaudaraan.
Dalam momen spesial ini, Kakanwil Kemenkumham Sultra merangkaikan dengan ungkapan rasa syukur terhadap pegawai yang telah memasuki masa purnabakti yaitu Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), H. Muslim sebagai Ketua NU Sultra yang bergabung secara virtual dari Surabaya sekaligus memimpin doa untuk makan bersama.
Selain itu turut hadir pula Kepala Sub Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual, Pandapotan Harahap, perwakilan Notaris dari Ikatan Notaris Indonesia (INI) Sultra Rayan Riadi.,S.H., M. Kn dan Miftah Husabri Asbar., S.H., M. Kn serta Perwakilan Insan Media Pers.
Sebelum memulai acara liwetan bersama Kakanwil Kemenkumham Sultra memberikan arahan kepada seluruh jajarannya, Kakanwil mengingatkan kepada jajarannya untuk tetap setia dalam doa dan setia dalam melaksanakan tugas serta memberikan pelayanan.
Hal ini beliau sampaikan berdasarkan pengalaman orang tua Yang Mulia MGR Anton Pain Ratu, SVD Uskup Emeretus Atambua yang sering diingatkan kepadanya dan terakhir didengar oleh Kakanwil pada ulang tahun Yang Mulia Bapak Uskup yang sering disapa dengan Nana Uskup pada tanggal 2 Januari 2024.