FAJAR.CO.ID, KENDARI – Pengumuman nomor urut pasangan calon (paslon) pada Pemilihan Walikota Kendari resmi diumumkan hari Senin (23/9/2024)
Pasangan Yudhianto Mahardika dan Nirna Lachmuddin mendapatkan nomor urut dua dalam ajang demokrasi yang semakin dekat ini.
Yudhi mengungkapkan makna mendalam dari nomor urut yang mereka terima. Menurutnya, angka dua tidak hanya sekadar nomor, melainkan lambang Perdamaian (Peace) dan simbol Kemenangan (Victory) sesuai dengan simbol “Peace” atau damai dan simbol “Victory” yang melekat pada nomor tersebut.
“Mari kita ciptakan pilkada Damai menyongsong Kemenangan,”ucapnya sambil mengangkat dua jari sebagai simbol Victory.
Di hadapan pendukung dan para peserta lainnya di KPUD Kota Kendari, Yudhi menyampaikan untuk menjaga Kota Kendari terus damai dan kawal pasangan Kendari Bersih ini sampai Menang.
Baginya, ini menjadi pesan penting bagi seluruh masyarakat Kendari untuk menciptakan Pilkada yang aman, damai, dan sejahtera.
Yudhi juga menekankan pentingnya menjaga persaudaraan dan kerukunan di tengah perbedaan pilihan politik.
“Kami mendapat nomor urut dua, yaitu angka peace atau perdamaian,” kata Yudhi dalam sambutannya di hadapan para awak media.
Baginya, ini menjadi pesan penting bagi seluruh masyarakat Kota kendari untuk menciptakan Pilkada yang aman, damai, dan sejahtera.
“Kita memang berbeda pilihan, tapi harus santun (saling menjaga) semua. Kita di Kota Kendari harus jadi contoh bagi daerah lain yang juga melaksanakan pilkada, damai dan sambut kemenangan bersama Yudhi-Nirna.