Pelaku Pembunuhan ASN Dinkes Muna Dibekuk, Kasat Reskrim: Pelaku dan Korban Sama-Sama Berasal dari Kabupaten Muna dan Sudah Lama Berteman

  • Bagikan

Adapun kronologi dan hubungan pelaku dengan korban. Menurut keterangan tersangka, insiden dimulai dengan tusukan pertama di bagian leher korban. Korban sempat memberikan perlawanan, yang mengakibatkan adanya luka sabet di tangan.

“Tersangka mengaku menusuk leher korban terlebih dahulu. Saat korban menangkis, terjadi perlawanan sehingga ditemukan luka-luka lainnya di tangan korban,” jelas Nirwan.

Diketahui, pelaku dan korban telah lama berteman. Hubungan pertemanan ini berawal dari tempat asal mereka di Kabupaten Muna.

“Korban dan pelaku sudah lama berteman. Mereka berasal dari Kabupaten Muna dan sudah saling mengenal sejak lama,” tambahnya.

Pelaku berinisial N diketahui berdomisili di Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Batalaiworu, Kabupaten Muna. Sementara itu, korban AKB merupakan warga Kelurahan Raha I, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna.

Untuk diketahui, saat ini pihak kepolisian terus mendalami kasus ini untuk memastikan semua fakta terungkap dan keadilan ditegakkan.(IMR/FNN)

  • Bagikan