SULTRA.FAJAR.CO.ID, TURIN—FC Porto membuat kejutan di babak 16 besar Liga Champions. Mereka menyingkirkan Juventus dalam laga dramatis di mana tim tamu bermain 10 orang sejak awal babak kedua. Porto sebenarnya kalah 2-3, namun mereka lolos 8 besar dengan keunggulan gol tandang.
Pada pertandingan di Allianz Stadium yang berakhir beberapa saat lalu, Juventus yang kalah 1-2 di leg pertama dikejutkan tamunya di menit ke-19. Bek Juve, Merih Demiral tanpa sengaja menyandung Mehdi Taremi dan wasit menunjuk titik putih yang diselesaikan dengan baik oleh Sergio Oliveira.
Juventus terus mengurung pertahanan tamunya setelah tertinggal. Namun, hingga 45 menit berakhir, tidak ada gol yang bisa dicetak Cristiano Ronaldo dkk. Skor 0-1 pun menjadi hasil paruh pertama.
Kembali ke lapangan, Juve langsung menekan dan memaksa Porto bermain di seperempat lapangan mereka. Pada menit ke-49, SI Nyonya Tua akhirnya bisa mencetak gol. Diawali umpan jauh, Ronaldo menahan bola di kotak penalti. Federico Chiesa yang muncul dari sisi kiri kemudian menyambar bola ke sudut atas gawang yang tidak bisa dijangkau kiper, Agustin Marchesin.
Berawal dari dua aksi sepele, Porto harus kehilangan satu pemain di menit ke-54. Mehdi Taremi harus mandi lebih awal setelah mendapat dua kartu kuning dalam waktu dua menit. Setelah di menit ke-52, Mehdi Taremi kembali menerima hukuman kartu setelah menendang bola saat terjebak offside.
Unggul jumlah pemain, Juventus semakin bernafsu mengurung tamunya. Dan di menit ke-63, mereka akhirnya bisa mencetak gol kedua. Lagi-lagi Federico Chiesa yang mengoyak gawang Porto lewat tandukan usai menerima umpan silang dari Juan Cuadrado. Skor 2-1.