Kembali ke lapangan, Liverpool langsung mendapat peluang emas di menit ke-46. Umpan Arnold berhasil dikontrol dengan baik oleh Roberto Firmino. Akan tetap, tembakan jarak dekat bomber Brasil itu bisa diblok Courtois.
Madrid balas memberi ancaman di menit ke-53 melalui pergerakan Vinicius Junior. Namun, umpan tariknya bisa dipatahkan bek Liverpool. Ini dibalas Firmino lewat tembakan kaki kiri yang melayang di atas mistar.
Manajer Liverpool, Juergen Klopp melakukan perubahan di menit ke-59. James Milner dan Ozan Kabak ditarik keluar digantikan Thiago Alcantara dan Diogo Jota. Namun, upaya mereka belum membuahkan hasil hingga menit ke-65.
Peluang emas didapatkan Vinicius setelah mendapat umpan jauh dan bisa berhadapan satu lawan satu dengan Alisson. Beruntung bagi Liverpool, Alisson bisa menggagalkan upaya rekan senegaranya.
Liverpool balik mendapat peluang emas di menit ke-67 ketika Salah mendapat bola di dalam kotak penalti. Namun, ia telat mengambil keputusan menembak sehingga bisa diblok pemain bertahan Madrid. Begitu juga dengan upaya Firmino semenit kemudian.
Dua puluh menit terakhir, Liverpool yang membutuhkan kemenangan 2-0 meningkatkan serangan. Sementara Zinedine Zidane mulai memperkuat pertahanan dengan memasukkan Alvaro Odriozola menggantikan Toni Kroos. Zidane juga menarik keluar Vinicius dan memasukkan Rodrygo.
Madrid mengancam di menit ke-80 lewat Marco Asensio. Namun, tembakannya bisa diblok. Peluang terbaik didapat Benzema semenit kemudian ketika ia mendapat bola di depan gawang. Sayang, tandukannya masih jauh di atas mistar gawang.