FAJAR.CO.ID, DOHA—Brasil dan Portugal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Piala Dunia 2022 menyusul Prancis. Itu setelah kedua raksasa meraih kemenangan di laga kedua masing-masing.
Brasil yang ditantang Swiss di Grup G menang tipis 1-0. Gol Selecao dilesakkan gelandang Manchester United Casemiro di menit ke-83 berkat assist Rodrygo.
Dengan hasil ini, Brasil mengoleksi poin enam dan nyaman di puncak klasemen Grup G. Mereka unggul tiga angka di atas Swiss yang ada di posisi kedua.
Sementara dengan Kamerun dan Serbia, Brasil unggul lima poin. Dengan hanya satu laga penyisihan grup tersisa, Brasil tidak mungkin lagi terlempar dari dua teratas Grup G sehingga dipastikan lolos ke fase knockout.
Pada pertandingan lainnya, Portugal menang 2-0 atas Uruguay di Grup H. Pahlawan Portugal juga adalah pemain Manchester United, Bruno Fernandes.
Fernandes memborong dua gol Portugal di babak kedua. Dengan hasil ini, Portugal lolos ke babak 16 besar dengan enam poin. Sama seperti Brasil, mereka unggul tiga angka di atas Ghana serta lima poin di atas Uruguay dan Korea Selatan. (amr)