FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Presiden FIFA Gianni Infantino meminta kepada 211 asosiasi anggota FIFA untuk menamai salah satu stadion mereka dengan nama Pele termasuk di Indonesia.
Hal ini dilakukan untuk menghormati mendiang legenda sepak bola asal Brazil tersebut.
“FIFA pasti akan menghormati ‘raja’ seperti yang pantas dia dapatkan. Kami telah meminta semua asosiasi sepak bola di dunia untuk mengheningkan cipta selama satu menit sebelum setiap pertandingan dan juga akan meminta mereka, 211 negara, untuk menamai stadion dengan nama Pele,” tutur Gianni saat menghadiri prosesi peti jenazah Pele.
Gianni juga meminta kepada seluruh anak muda di dunia untuk mengetahui siapa Pele dan kegembiraan yang dia bawa untuk dunia.
“Dalam waktu 20, 30, 50, atau 100 tahun, ketika gol dicetak di Stadion Pele di negara mana pun di dunia, dan orang-orang bertanya siapa dia, mereka akan mendengar dan menambahkan dia adalah pemain hebat yang membawa kegembiraan bagi kita semua,” ucapnya menambahkan.
Pele tutup usia pada 29 Desember 2022 lalu di usai 82 tahun setelah melawan kanker usus besar. Pemain dengan nama lengkap Edson Arantes do Nascimento itu sukses membawa Brazil menjuarai Piala Dunia sebanyak tiga kali.
Pele pun menjadi satu-satunya pemain di dunia yang berhasil memenangkan Piala Dunia sebanyak tiga kali. (Pram/Fajar)