Warga Abuki Blokir Jalan Poros Provinsi Abuki – Koltim, Tuntut Gubernur Segera Lakukan Perbaikan Infrastruktur Jalan

  • Bagikan

“Pemerintah sengaja membiarkan kami menderita akibat kerusakan jalan, bahkan seolah menutup mata agar tidak melihat adanya kerusakan jalan provinsi yang rusak di Kecamatan Abuki,” tegasnya.

Kerusakan jalan tersebut, membuat Kecamatan Abuki dikenal dengan sebutan “Wisata Jalan 1000 Lubang”, karena banyaknya jalan terlubang yang dilalui warga saat melintas.

Tidak hanya itu, akibat jalan rusak banyak menelan korban, tidak sedikit warga mendapatkan penanganan kesehatan yang diakibatkan rusaknya jalan tersebut.

Efek dari kerusakan infrastruktur jalan juga membuat berbagai hasil pertanian dan perkebunan yang dihasilkan dari Kecamatan Abuki kurang lancar dibawa keluar untuk dipasarkan dan juga memicu terjadinya inflasi.

“Sudah 20 tahun jalan provinsi di Kecamatan Abuki tidak ada penanganan serius dari Pemprov,” jelasnya.

Jalan Provinsi di Kecamatan Abuki merupakan satu-satunya akses jalan yang menghubungkan lima kecamatan bagian barat Kabupaten Konawe ke ibukota kabupaten, dan juga salah satu jalan yang menghubungkan warga yang berada di Kabupaten Koltim.

“Mestinya ini yang mendapatkan perhatian khusus pemprov, apalagi 5 kecamatan bagian barat Konawe adalah lumbung padi,” katanya.

Selama aksi demonstrasi, warga memblokade poros. Akibat jalan yang diblokade tersebut, pihak kepolisian kemudian bertemu dan meminta warga agar bisa membuka blokade jalan.

Polsek Abuki pun berjanji untuk memfasilitasi dan mengawal warga tetap aman untuk menyalurkan aspirasinya dan warga yang melintasi jalan juga tidak terganggu.(IMR/FNN).

  • Bagikan