Hadiri Puncak Peringatan HKG PKK ke 52 Tingkat Provinsi di Kabupaten Konawe, Sekda Sultra: Terima Kasih Khususnya Kepada Tuan Rumah Yakni TP PKK Kabupaten Konawe

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KONAWE – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra, Drs. H Asrun Lio.,M.Hum.,Ph.D, hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke-52 tingkat Provinsi Sultra di Lapangan Upacara Kantor Bupati Konawe, Minggu (21/4).

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua TP PKK Sultra, Wa Ode Munanah Asrun Lio, Ketua TP PKK Konawe, Trinop Tijasari Harmin Ramba, Anggota Komisi X DPR RI, Hj. Tina Nur Alam, Forkopimda Sultra, Bupati/ Walikota se Sultra, Para Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota beserta pengurus, Tim Penggerak PKK Se-Sultra, Para Perangkat Daerah dan Lembaga sebagai mitra kerja Tim penggerak PKK Lingkup Pemprov Sultra dan Kabupaten Konawe, Ketua Organisasi Wanita, para Kader PKK Se-Sultra serta penjabat terkait.

Pada sambutannya, Sekda Sultra, Asrun Lio menyampaikan dua amanat dari Pj. Gubernur Sultra yakni Pertama, ucapan terima kasih kepada Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Sultra yang telah melaksanakan dua kegiatan penting yakni Jambore Kader PKK dan peringatan HKG PKK ke-52 yang pelaksanaannya terpusat di Kabupaten Konawe dan Kedua, dukungan tim penggerak PKK Kab/Kota se- Sultra. Ucapan terima kasih kepada seluruh TP PKK Kabupaten/Kota khususnya tuan rumah TP PKK Kabupaten Konawe.

“Atas nama pemerintah daerah dan selaku Pembina Penggerak PKK Provinsi Sultra, saya mengucapkan selamat Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 semoga PKK semakin jaya” ujar Sekda

Hari ini, bertepatan dengan tanggal 21 April 2024, setiap tahunnya diperingati Hari Kartini, yaitu Hari Kelahiran seorang Pahlawan Nasional Wanita Indonesia sebagai pelopor perjuangan kaum perempuan dan pelopor kebangkitan.

  • Bagikan