Pemilik Apartemen B Residence Guyur Bonus Senilai Rp.2,3 Miliar Bagi Greysia Polii, Apriyani Rahayu dan Anthony Ginting

  • Bagikan

Pada bincang santai di sela-sela pemberian penghargaan, Lukas Buntoro menuturkan latar belakang memberikan apresiasi kepada para “pahlawan bulutangkis” tersebut tak lepas dari rasa bangga dan terharu atas perjuangan para atlet dan pelatih demi mengharumkan nama bangsa di kancah dunia.

“Ketika menjadi atlet di PB Djarum tahun 80an dulu, saya tahu betul perjuangan agar bisa menembus Pelatnas dan jadi juara di level dunia. Saya yakin, banyak hal yang dikorbankan Greysia, Apriani, Ginting dan para pelatih demi membawa bendera Indonesia berkibar di ajang Olimpiade. Untuk itu, sebagai orang yang pernah berkecimpung di dunia bulutangkis, izinkan saya memberikan apresiasi kepada mereka karena telah bertanding habis-habisan demi bangsa Indonesia,” ujar Lukas dalam rilisnya yang diterima fajar.co.id, Kamis (19/8).

Greysia Polii, Apriyani Rahayu dan Kepala Pelatih Ganda Putri Pelatnas PBSI, Eng Hian masing-masing akan menerima sebuah apartemen di B Residence Serpong senilai Rp. 680 juta per unit.

Sementara Anthony Ginting, Pelatih Tunggal Putra Hendri Saputra dan Asisten Pelatih Ganda Putri Pelatnas PBSI Chafidz Yusuf diganjar bonus uang tunai masing-masing Rp 100 juta.

Dengan demikian, total hadiah yang diberikan kepada juara dan pelatih Olimpiade Tokyo 2020 ini mencapai lebih dari Rp 2,3 miliar.

Greysia Polii yang menghadiri acara penyerahan hadiah bersama sang suami, Felix Djimin menyambut antusias apartemen pemberian Lukas Buntoro.

Atlet berusia 34 tahun ini berucap syukur atas apresiasi berharga yang diberikan kepadanya.

  • Bagikan