LMND Dukung Langkah Rektor UHO Berantas Pungli di Lingkungan Kampus

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Eksekutif Komisariat (EKom) Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Universitas Halu Oleo (UHO) mendukung peryataan Rektor Universitas Halu Oleo(UHO) Prof. Dr. Muhammad Zamrun Firihu yang akan memecat dosen yang memungut pungutan liar (pungli) kepada mahasiswa.

Pernyataan itu disampaikan secara tegas oleh Muhammad Zamrun Firihu usai kegiatan pelantikan pejabat baru non struktural UHO di Gedung rektorat lantai 4 UHO, Selasa (19/7).

Lanjut Muhammad Zamrun Firihu mengatakan dirinya tidak main-main dalam hal tersebut, sebab itu merupakan persoalan serius yang harus ditindak tegas, agar nama kampus UHO serta kenyamanan mahasiswa dalam menempuh pendidikan tetap terjaga.

Menanggapi hal ini penyataan Rektor UHO, Ketua Eksekutif komisariat (Ekom) Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Universitas Halu Oleo (UHO) Muh Azmi Maynon Fadhilah mendukung langkah Rektor UHO tersebut yang akan memecat Dosen yang melakukan pungli.

“Kami sangat sepakat bahwa pungutan liar (pungli) pada wilayah perguruan tinggi harus menjadi perhatian serius dari berbagai pihak,”ujar Azmi.

Lanjutnya, karena seharusnya perguruan tinggi menjadi tempat bernaung bagi mahasiswa untuk menuntut ilmu, mendapat pelayanan dan mengunakan fasilitas kampus  dengan baik tanpa ada bayang-bayang pungli.

“Jangan hanya perbuatan satu dua orang, akhirnya menjadikan institusi perguruan tinggi mendapatkan stigma negatif dari berbagai mahasiswa. karena itu kampanye anti pungli pun harus menjadi prioritas birokrasi guna memberantas pungli pada wilayah akademisi,”tegasnya.(IMR/FNN)

  • Bagikan