Cek Pelayanan Besukan di Hari Idul Fitri, Kakanwil Kemenkumham Sultra Kunjungi Lapas dan Rutan Kelas II A Kendari

  • Bagikan

Seperti tidak mengenal lelah, Kakanwil berkeliling menemui beberapa narapidana yang tidak melaksanakan besukan. Kakanwil pun menyempatkan diri untuk bercerita dan berinteraksi dengan mereka sekaligus menghibur narapidana yang walaupun tidak ada yang membesuk, namun Kakanwil memberikan peguatan sebagaimana halnya seperti keluarga.

“Terima kasih kepada seluruh pembesuk yang mau menunggu karena keterbatasan tempat dan area dalam rutan kendari kepada para keluarga narapidana, dan Kakanwil juga kembali mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri kepada keluarga serta narapidana di Rutan Kendari,”tutur Silvester Kepada keluarga pembesuk di Rutan Kendari,”

“Saya dan kami berharap, semoga di bulan yang penuh berkah ini bisa menjadi penguat tali silahturahmi antara petugas, narapidana serta para keluarga narapidana serta kepada para narapidana bisa lebih memperbaiki diri khususnya yang telah menerima remisi agar bisa memotivasi para narapidana untuk berbuat lebih baik lagi dan tidak mengulangi kesalahan yang membuat mereka terjerat kasus hukum,”pungkasnya.(IMR/FNN).

  • Bagikan