Pemkab Muna Siapkan Dana 5 Milyar untuk Penataan Kawasan Warangga

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.ID, RAHA- Pemerintah Kabupaten Muna telah melakukan langkah-langkah awal penataan kawasan Hutan Lindung Warangga, salah satunya membangun rest area di kawasan tersebut.

Tahun 2021 ini Pemkab Muna kembali melanjutkan kegiatan penataan Warangga dengan mengalokasikan anggaran Rp 5 Miliar.

Bupati Muna, LM Rusman Emba menjelaskan anggaran tersebut akan digunakan untuk penataan Warangga sebagai taman kota untuk memperindah rest area.

Anggaran tersebut juga diperuntukkan untuk penerangan kawasan Warangga untuk menghilangkan kesan seram di lokasi tersebut.

Ia berharap, Warangga bisa menajdi salah satu spot wisata alam dan kuliner.

“Selain membuat rest area, kita berharap ada pertumbuhan ekonomi baru disana, dimnaa ada oenarangan sehingga menghilangkan kesan seram,” pungkasnya. (rakyatsultra/fajar)

  • Bagikan