Cek Kesehatan Personel Polres Konawe Yang Bertugas Dalam PAM Rapat Pleno KPUD dan PAM Pameran HUT Konawe, Dokkes Polres Konawe Gelar Patroli Kesehatan

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KONAWE – Seksi Dokter dan Kesehatan (Dokkes) Kepolisian Resor (Polres) Konawe masih terus menggelar Patroli Kesehatan dengan menyasar kepada anggota Polri yang sedang melaksanakan pengamanan pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024 Tingkat Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Konawe dan anggota Polri yang sedang melakasanakan tugas menjaga stan pameran dalam Rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Konawe yang Ke 64 Tahun, Sabtu (2/3).

Kepala Seksi (Kasi) Dokkes Polres Konawe Aipda Syafruddin, S.H menjelaskan kegiatan patroli kesehatan kali ini melakukan pengecekan dan pemeriksaan kepada anggota yang melaksanakan pengamanan Rapat Pleno Terbuka KPUD Konawe di Hotel Arisandi Unaaha.

Selain itu, Tim Dokkes Polres Konawe juga menemui personel lainnya yang menjaga stan pameran expo di Kompleks Perkantoran Pemda Konawe dengan pemeriksaan yang sama.

“Kami sudah memeriksa tekanan darah atau tensi kemudian memberikan obat dan multivitamin bagi anggota yang pengamanan,”jelas Aipda Syafruddin, S.H.

Ia menambahkan bahwa dari hasil pemeriksaan kesehatan ini semua personel yang melaksanakan pengamanan tersebut dinyatakan masih sehat.

“Terkait dengan pengamanan malam penutupan pameran expo yang digelar oleh Pemda Konawe yang akan mendatangkan artis ibukota, tetap akan melakukan pemeriksan kesehatan untuk mengetahui kemampuan fisik anggota dan apabila ditemukan adanya penyakit akan segera ditangani,”pungkasnya.(IMR/FNN).

  • Bagikan