Begini Tips Belanja Tetap Aman Selama Pandemi

  • Bagikan

SULTRA.FAJAR.CO.OID, JAKARTA — Pandemi yang masih melanda sebagian besar negara-negara di dunia, tidak terkecuali Indonesia tentu sedikit banyak mempengaruhi aktivitas kita sehari-hari.

Apalagi dengan diberlakukannya PPKM, kegiatan dan mobilitas kita pun kini semakin terbatas, baik itu untuk bekerja, sekolah maupun bersosialisasi dengan keluarga dan sahabat.

Secara umum, semakin sering kita melakukan interaksi semakin besar pula kemungkinan kita terpapar virus.

Selain pembatasan kegiatan dan mobilitas, kini kita juga perlu merubah aktivitas sehari-hari agar dapat dilakukan dari rumah atau mengefisiensikan waktu kita selama berada di luar rumah.

Berikut kami bagikan 5 tips cara berbelanja aman untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga selama Pandemi:

Persiapkan daftar belanja
Buatlah daftar belanja kebutuhan anda dalam rentang waktu 1-2 minggu atau bahkan 1 bulan kedepan. Hal ini akan memudahkan dan mempercepat waktu anda saat berbelanja. Anda juga bisa memperkirakan kapan waktu berbelanja berikutnya sehingga anda bisa mengatur waktu kapan anda harus keluar rumah dalam periode waktu tertentu.

Ikuti protokol kesehatan
Pastikan untuk selalu menjalankan protokol Kesehatan yang berlaku, gunakan masker, mencuci tangan sebelum dan setelah berbelanja, dan gunakan cairan desinfektan seperlunya. Ingat juga untuk menjaga jarak aman selama berbelanja dan usahakan jangan banyak menyentuh hal-hal yang tidak dibutuhkan.

Berbelanja di jam-jam yang relatif lebih sepi
Mengikuti aturan pemerintah, banyak toko yang melakukan penyesuaian jam buka tutup toko, ada beberapa toko yg mungkin buka lebih awal agar tetap dapat melayani kebutuhan pelanggannya. Dapatkan informasi terupdate dari toko tempat anda biasa berbelanja agar anda dapat menyesuaikan waktu berbelanja dan menghindari kemungkinan kepadatan toko akibat tutup toko yang lebih awal.

  • Bagikan