Sempat Ditahan Imbang 2-2 Dibabak Pertama, Arkhan Kaka Bawa Kemenangan Timnas U-17 Ungguli UEA

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Arkhan Kaka trending di Twitter. Itu setelah Timnas Indonesia U-17
mengungguli Timnas Uni Emirat Arab U-17 di laga kedua mereka di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang digelar Rabu (5/10/2022).

Dua gol disumbangkan oleh Arkhan Kaka dan satu gol dari Nabil Asyura. Sementara Uni Emirat Arab dicetak gol Waleed Mallalla dan Ghaith Abdalla.

Arkhan Kaka merupakan pemain timnas U-16 Indonesia asal Blitar, Provinsi Jawa Timur itu pun menjadi bintang kemenangan Timnas U-17 di laga skuad Garuda Asia kontra Timnas Uni Emirat Arab U-17 yang digelar di Stadion Pakansari, Bogor.

Sekadar diketahui, kendati ditahan imbang 2-2 oleh Timnas Uni Emirat Arab U-17 di babak pertama, skuad Garuda Asia membuktikan ketangguhannya dengan memenangkan laga itu dengan skor 3-2.

Pertarungan sengit Indonesia dan UEA terlihat sejak babak pertama. Di menit ke-18 gol pertama bagi pasukan Bima Sakti itu. Skuad Garuda Asia kembali menambah gol di menit ke-30.

Di atas angin, Timnas Indonesia U-17 kembali melancarkan serangan demi serangan. Namun, tak berselang lama, UEA memperkecil ketertinggalannya. Skor pun menjadi 2-1.

Setelah terciptanya gol itu, UEA kian bersemangat. Di menit ke-40, Timnas Uni Emirat Arab U-17 kembali menciptakan gol, sekaligur menyamakan kedudukan 2-2. Hingga babak pertama tuntas, skor imbang antara UEA dan Indonesia.

Di babak kedua, Indonesia kembali menciptakan gol di menit 54. Kendati saling serang antara keduanya, hingga babak kedua berakhir skor tetap 3-2 untuk kemenangan Timnas U-17 Indonesia. (eds)

  • Bagikan