Percepat Penurunan Angka Stunting, Wagub Sultra: Siapkan Alokasi Dana baik di APBD Provinsi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Wakil Gubernur (Wagub) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) H. Lukman Abunawas menyampaikan dalam rangka mendukung program pencepatan penurunan angka stunting di Provinsi Sultra, pihak pemerintah Provinsi, Pemkab Kabupaten/Kota hingga Pemerintah Desa sudah diarahkan untuk menyiapkan alokasi dana dari APBD maupun APBDesa.

Hal ini ia sampaikan saat konferensi pers bersama awak media, usai membuka kegiatan sosialisasi RAN PASTI untuk tahun 2021 – 2024 Provinsi Sultra disalah satu hotel di Kendari, Jum’at (25/3).

“Telah kami laksanakan, khususnya tadi dalam rangka evaluasi sekaligus pembukaan, Rencana Aksi Nasional Percepatan Penurunan Angka Stunting (RAN PASTI) di Sultra, bahwa apa yang telah dilaksanakan oleh Pemprov Sultra, yang kebetulan saya sebagai Ketua Umum Program Percepatan Penurunan Angka Stunting di Sultra,”ujarnya.

Lanjutnya Ketua PDI-P Sultra ini, bahwa Pemprov Sultra telah melakukan dengan beberapa hal yang terkait dengan program Sultra Sehat maupun dengan Program Sultra Peduli Kemiskinan, tentunya apa yang kita dengarkan dan yang kita simak dalam paparan beliau Pak Prof. Rizal Damanik tadi, memang sangat jelas terurai, di Sultra ini kita masih banyak cukup tinggi angka stunting yang ada di daerah kita terutama di 5 atau 6 Kabupaten.

“Oleh sebab itu, yang pertama kita laksanakan bagaimana masing-masing Kabupaten Kota dan Provinsi harus berkoordinasi dan sinkronisasi program, dan harus menyiapkan alokasi dana untuk bagaimana program percepatan penurunan angka stunting ini,”jelasnya.

  • Bagikan